RAPAT KOORDINASI PTSP SE-PROVINSI PAPUA DAN PELAKSANAAN PEMANTAUAN PEMENUHAN KOMITMEN PENYELENGGARAAN PERIZINAN DAN NON PERIZINAN TAHUN 2023
gambar
RAPAT KOORDINASI PTSP SE-PROVINSI PAPUA DAN PELAKSANAAN PEMANTAUAN PEMENUHAN KOMITMEN PENYELENGGARAAN PERIZINAN DAN NON PERIZINAN TAHUN 2023

23 Juni 2023

Pada tanggal 6  dan  7 Juni 2023 bertempat di Ruang Pertemuan Hotel Asana di kabupaten Biak Numfor, Pemerintah Provinsi papua menyelenggarakan rapat koordinasi asistensi penerapan PTSP se-Provinsi Papua dan rapat koordinasi pelaksanaan pemantauan pemenuhan komitmen penyelenggaraan pelayanan perizinan dan non perizinan penanaman modal tahun 2023. Kegiatan diikuti oleh DPMPTSP Se-Provinsi Papua dimana Kepala DPMPTSP Kabupaten Merauke Ir.Justina E. Sianturi, M.Si beserta Kepala Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Ismanto, S.Sos, M.Si, Kepala Seksi Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan Batseba Latumahina,SE dan Kepala Seksi Peayanan Elektronik Guntur Prastowo,ST turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Pada hari pertama tanggal 6 Juni 2023, Bapak S.Halomoan Pakpahan,ST, M.Si selaku Analis Kebijakan Ahli Madya pada Subdit Fasilitasi Pelayanan Umum, Direktorat Dekonsentrasi Tugas Pembatuan dan Kerjasama Kementerian Dalam Negeri dan Bapak Trisna Yudha Saputra, M.Si selaku Analis Kebijakan Ahli Muda/Sub Koordinator Wialyah I pada Subdit Fasilitasi Pelayanan Umum Kementerian Dalam Negeri bertindak sebagai narasumber dalam kegiatan Rakor PTSP se-Provinsi Papua dalam rangka identifikasi dan analisis pelayanan public menyampaikan materi tentang Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 25 Tahun 2021 tentang DPMPTSP. Dalam paparannya dijelaskan tentang tugas dan fungsi, Jabatan fungsional dan tim teknis serta pembinaan dan pengawasan DPMPTSP.

Di hari kedua tanggal 7 Juni 2023, dilanjutkan dengan rakor pelaksanaan pemantauan pemenuhan komitmen penyelenggaraan pelayanan perizinan dan non perizinan penanaman modal tahun 2023, dimana penyaji materi adalah Bapak Anthon Marjen selaku kabid investasi dan penanaman modal DPMPTSP Kabupaten Biak Numfor. Narassumber menyampaikan tentang capaian-capian yang diraih oleh DPMPTSP Kabupaten Biak Numfor serta inovasi yang dilakukan dalam pelayanan public di DPMPTSP Kabupaten Biak Numfor. Inovasi yang dilakukan oleh DPMPTSP dalam pelayanan public adalah pelayanan jemput bola.

Dalam kesempatan ini juga Ir.Justina E. Sianturi selaku Kepala DPMPTSP Kabupaten Merauke menyampaikan sharing atas inovasi pelayanan perizinan yang sedang dilaksanakan oleh DPMPTSP Kabupaten Merauke yaitu inovasi ‘’SIJADI pulang dengan senyum’’ dan inovasi “KK BOS (Klinik Konsultasi Berbasis Online Sistem)’’, serta sharing atas penyusunan dokumen RUPM (Rencana Umum Penanaman Modal) Kabupaten Merauke yang saat ini DPMPTSP Kabupaten Merauke telah mempunyai Peraturan Bupati Nomor 142 Tahun 2022 tentang Rencana Umum Penanaman Modal Kabupaten.

Sharing juga disampaikan bagaimana strategi untuk mempublikasikan potensi daerah Kabupaten Merauke melalui penerbitan buku Invesment Guide Book Of Merauke Regency yang pembiayaannya dilaksanakan melalui kerjasama sponsor dan penerbit.